Ulang Tahun ke 61 PWRI Siap Sukseskan Pemilu 2024

Berita 25 Juli 2023

Ulang Tahun ke 61 PWRI Siap Sukseskan Pemilu 2024


Hadir pada peringatan HUT ke 61  PWRI (Persatuan Wredatama Republik Indonesia), Senin (24/7), di Pendopo Lokatantra Kabupaten Lamongan, Bupati Lamongan Yuhronur Efendi mengajak untuk menjaga kerukunan dan kesatuan bangsa.

“PWRI mempunyai peran penting agar negara kita kerukunan dan kesatuan di masyarakat Lamongan untuk tetap bisa utuh, solid, sehingga tata masyarakat bisa berjalan dengan sebaik-baiknya. Karena anggota PWRI di tengah-tengah masyarakat masih menjadi sesepuh, dituakan, teladan, sehingga apa yang dikerjakan masih menjadi panutan di masyarakat,” kata Pak Yes sapaan akrab Bupati Lamongan.

Mengambil tema “PWRI bersatu, sukseskan pemilu Tahun 2024, Indonesia maju”, diharapkan dapat diimplementasikan dengan sebaik-baiknya.

“Mari bapak/ibu sekalian untuk bersma-sama dengan Pemkab Lamongan bisa mengengatasi persoalan yang akan dan sedang kita hadapi di tengah masyarakat, dan tentu banyak lagi hal-hal apa yang menjadi pekerjaan rumah atau PR pemerintah saat saat ini untuk terus melakukan program fisik maupun program non fisik yang sednag kita lakukan,” tambah Pak Yes.

Terlebih, menurut Pak Yes, hadirnya PWRI dari berbagai latar belakang pengalaman kerja, menjadi penguat dalam menghadapi tantangan pembangunan daerah.

“Kita terus berupaya dan ingin menggandeng elemen masyarakat khususnya anggota PWRI yang mempunyai pengalaman panjang dalam dunia pemerintahan, pendidikan, kesehatan, dan lainnya, untuk ikut bersama sama mengatasi tantangan pembangunan yang sedang kita hadapi,” ujarnya.

Ketua PWRI Kabupaten Lamongan Mahdumah Fadeli, saat membacakan sambutan Ketua Umum Pengurus Besar PWRI, Marzuki Usman, mengatakan sikap tegas PWRI tidak memihak siapapun yang berkontestasi dalam pemilu tahun 2024, namun PWRI memberikan kebebasan kepada setiap anggota untuk memilih dan dipilih dalam pemilu.

“Sikap berorganisasi PWRI tidak memihak kepada siapapun yang berkontestasi dalam pemilu, namun PWRi memberikan kebebasan angkotanya untuk memilih ataupun pilih dalam pemilu tahun 2024, saya mengajak seluruh PWRI Indonesia mensukseskan pemilu 2024,” ucapnya.

Pada kesempatan yang sama, dalam rangka memeriahkan HUT PWRI ke-61, Pak Yes didampingi Ketua PWRI Lamongan Mahdumah Fadeli serahkan penghargaan lomba paduan suara yang digelar PWRI Lamongan beberapa waktu lalu.

“Alhamdulillah setiap kecamatan mengadakan kegiatan, meskipun sederhana tetapi peringatan HUT dapat tetap terlaksana di beberapa korwil, artinya PWRI bisa mandiri semua,” pungkasnya.

Posting Lainnya
Pemkab Lamongan Lakukan Penanganan Cegah Banjir Di Wilayah Kota Tahun 2024
27 Desember 2024
Pemerintah Kabupaten Lamongan lakukan penangan untuk mencegah terjadinya banjir di wilayah kota pada tahun 2024. Sebelum memasuki puncak musim hujan 2024, Dinas Perumahan Rakyat Kawasan [......]
Pasar Murah, Upaya Pemkab Lamongan Stabilkan Harga Jelang Nataru
24 Desember 2024
Pemerintah Kabupaten Lamongan melaksanakan pasar murah menyambut Hari Raya Natal 2024 dan tahun baru guna menjaga kestabilan harga bahan pokok.“Kita melaksanakna pasar murah untuk antisipasi [......]
Bupati Yes Tinjau Sejumlah Gereja, Pastikan Kondusifitas Perayaan Natal
24 Desember 2024
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Lamongan tinjau sejumlah Gereja di Kabupaten Lamongan pada malam perayaan Hari Raya Natal 2024, Selasa (24/12) malam. [......]
Amankan Nataru, 204 Personil Diterjunkan
23 Desember 2024
Polres Lamongan bersama jajaran stekholder siapkan 204 personil untuk pengaman natal tahun 2024 dan tahun baru 2025 di wilayah Lamongan.Menurut, Kapolres Lamongan AKBP Bobby Adimas [......]
Bupati Yes Bagikan Pengalaman Hingga Ajarkan Kepemimpinan Kepada Siswa SMA Taruna
23 Desember 2024
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi sambut sembilan siswa dari SMA Taruna Nusantara (kelas sepuluh) asal Lamongan yang sedang melaksanakan kegiatan pesiar, Senin (23/12/2024) di Ruang Kerja [......]
Pemkab Lamongan Komitmen Perluas Ruang Kesetaraan Gender
23 Desember 2024
Pemerintah Kabupaten Lamongan akan terus memperluas ruang kesetaraan gender bagi insan perempuan. Hal tersebut dituturkan Bupati Lamongan Yuhronur Efendi saat bertindak sebagai inspektur apel Peringatan [......]
Pemkab Lamongan Salurkan Bantuan Pupuk Non Subsidi Untuk Dua Ratus Pokdakan
19 Desember 2024
Pemerintah Kabupaten Lamongan salurkan bantuan berupa pupuk non subsidi kepada dua ratus kelompok pembudidaya ikan (Pokdakan), Kamis (19/12) di Balai Desa Blawi Kecamatan Karangbinangun pagi [......]
Pemkab Lamongan Lakukan ILP Untuk Mitigasi Penyakit Pada Perubahan Iklim
19 Desember 2024
Pemerintah Kabupaten Lamongan lakukan posyandu integrasi layanan primer (ILP) untuk mitigasi terjangkitnya penyakit bawaan perubahan iklim, Kamis (19/12) di Balai Desa Sukorejo Kecamatan Karangbinangun.Meninjau pelaksanaan [......]
Keluarga Pondasi Pencegahan Stunting
19 Desember 2024
Keluarga menjadi madrasah pertama dan utama pendidikan anak. Sebab, di dalam keluarga berbagai masalah dapat diselesaikan khusunya bagi tumbuh kembang anak sebagai pencegahan stunting.“Dengan keluarga [......]
Jelang Nataru, Pasokan dan Harga Bahan Pokok di Lamongan Aman
18 Desember 2024
Pemerintah Kabupaten Lamongan bersama Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Lamongan memastikan harga dan pasokan bahan pokok pada perayaan Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2025 [......]

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN LAMONGAN

  • Jl. Basuki Rahmad No. 1, Kecamatan Lamongan, Kabupaten Lamongan 62214
  • diskominfo@lamongankab.go.id
  • (0322) 321168
  • +628113021708
© 2024 Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lamongan