November

26

 2024

7.125 Personil Amankan Pilkada Serentak

Berita 26 November 2024

7.125 Personil Amankan Pilkada Serentak


Antisipasi eskalasi dan potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) pada pelaksanaan pemungutan dan perhitungan suara pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak tahun 2024, sebanyak 7.125 personil gabungan diterjunkan untuk pengamanan tempat pemungutan suara (TPS).

Kapolres Lamongan AKBP Bobby Adimas Candra Putra, saat pimpin Apel Pergeseran Pasukan di Alun-Alun Lamongan, pada Selasa (26/11/2024) mengatakan, TPS merupakan titik krusial dalam proses demokrasi. Sehingga kegiatan di dalam TPS harus terjaga dari segala bentuk ganguan yang mungkin terjadi.

“Di wilayah Kabupaten Lamongan terdapat 2.073 TPS dengan kategori 2.057 TPS kurang rawan, 13 TPS rawan, dan 3 TPS sangat rawan,” ucapnya. 

Untuk mengamankan TPS tersebut Polres Lamongan menerjunkan 670 personel dengan dibantu oleh TNI sebanyak 430 personel, Satpol PP 250 personel dan Linmas 5.715 personel, serta mendapatkan BKO dari Sat Brimob Polda Jatim sebanyak 60 personel.

Berdasarkan hasil penilaian indeks potensi kerawanan pilkada (IPKP) tahap 2 oleh Ditintelkam Polda Jatim, Kabupaten Lamongan merupakan satu dari tujuh kabupaten yang masuk kedalam kategori merah dengan tingkat kerawanan tinggi. 

Kapolres Bobby menjelaskan, kategori tersebut dikarenakan melihat sejarah pilkada sebelumnya Lamongan terdiri dari 3 pasangan calon (paslon), serta di tahun ini terdapat 2 paslon dengan latar belakang satu pertahanan dan satu ketua DPRD pada periode sebelumnya. 

“Beliau-beliau memiliki pendukung cukup banyak dan indeks kerawanannya cukup tinggi. Dan kerawana ini dinilai bukan berdasarkan wilayah-wilayah, tapi kita mengambil indikatornya secara menyeluruh dan membagi secara TPS-TPS,” ucap Kapolres Bobby.

Sebagai antisipasi, Kapolres Bobby meminta, personil yang bertugas dapat bekerja secara optimal dengan melakukan pengenalan karakteristik wilayah kerawanan serta beradaptasi dengan lingkungan sekitar.
Artikel Lainnya
Jelang Pilkda, Forkopimda Cek Kesiapan TPS
27 November 2024
Pemerintah Kabupaten Lamongan bersama jajaran Forkopimda Lamongan melakukan inspeksi mendadak (sidak) di 3 TPS untuk pengecekan langsung kesiapan tempat pemungutan suara (TPS) menjelang pilkada besok [......]
Pastikan Pilkada 2024 Kondusif, Wabup dan Forkompimda Lamongan Sidak TPS
27 November 2024
Wakil Bupati Lamongan Abdul Rouf bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Lamongan melakukan sidak pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2024, Rabu (27/11) di tiga tempat pemungutan [......]
Bupati Lamongan Mengambil Sumpah Enam Belas PNS Sekolah Kedinasan Formasi 2023
26 November 2024
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi mengambil sumpah janji pegawai negeri sipil (PNS) sekolah kedinasan formasi 2023, Selasa (26/11) di Ruang Command Center Pemkab Lt.3.Secara rinci enam [......]
Pemkab Lamongan Gelar Rakor Persiapan Musim Tanam dan Pencegahan Banjir
25 November 2024
Memasuki musim penghujan 2024, Pemerintah Kabupaten Lamongan gelar rapat koordinasi (Rakor) persiapan musim tanam I dan pencegahan banjir, Senin (25/11) di Ruang Rapat Kantor Dinas [......]
Raperda APBD 2025 Disetujui
25 November 2024
Pemerintah Kabupaten Lamongan selaku eksekutif bersama DPRD Kabupaten Lamongan selaku legislatif mengesahkan dan menyetujui rancangan peraturan daerah (Raperda) Anggaran Belanja dan Pendapatan Daerah (APBD) Lamongan [......]
Pemkab Lamongan Mendapat Penghargaan Ekonomi Terpuji Atas Capaian Tekan Angka Pengangguran
25 November 2024
Pemerintah Kabupaten Lamongan dianugerahi penghargaan program ekonomi terpuji kategori penurunan angka pengangguran. Penghargaan tersebut diterima oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lamongan Sugeng Widodo [......]
Korpri Lamongan Jaring ASN Berpotensi
20 November 2024
Momentum peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke 53, dijadikan Pemerintah Kabupaten Lamongan untuk menjaring potensi anggota Korpri. Upaya tersebut diwujudkan [......]
Pemkab Lamongan Buka Pintu Sluis Kuro Untuk Kebutuhan Masyarakat
20 November 2024
Pemerintah Kabupaten Lamongan menbuka pintu Sluis Kuro tepatnya sebelah selatan, Rabu (20/11) di Pintu Kuro Bengawan Jero siang ini.Hadir untuk melakukan ceremonial pembukaan sluis, Sekretaris [......]
Hadiri Pelantikan PAW DPRD, Rouf Minta Kawal Program Pembangunan
20 November 2024
Pengambilan sumpah/janji pengganti antar waktu (PAW) anggota DPRD Kabupaten Lamongan Andriati Kusumawardani dari partai kebangkitan bangsa (PKB) menggantikan Abdul Gofur, dilaksanakan Rabu (20/11/2024) pada sidang [......]
Berkomitmen Meningkatkan Kualitas Keluarga, Pemkab Lamongan Gelar Seminar Neuro-Parenting
19 November 2024
Memiliki komitmen dalam meningkatkan kualitas ketahanan keluarga, Pemerintah Kabupaten Lamongan gelar seminar neuro-parenting, Selasa (19/11) di Masjid Namira Lamongan pagi ini.Membuka seminar yang dihadiri oleh [......]

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Jl. Basuki Rahmad No. 1, Kecamatan Lamongan, Kabupaten Lamongan 62214
Telepon: (0322) 321168
E-mail: diskominfo@lamongankab.go.id
© 2024 Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lamongan