Lamongan Masuk Nominasi 10 Besar Peduli Ketahanan Pangan Award 2023

Berita 23 Oktober 2023

Lamongan Masuk Nominasi 10 Besar Peduli Ketahanan Pangan Award 2023




Kabupaten Lamongan masuk nominasi 10 besar dalam ajang penghargaan peduli ketahanan pangan 2023. Penghargaan yang digelar tingkat Provinsi Jawa Timur ini dilaksanakan untuk memperingati Hari Pangan Sedunia pada 16 Oktober lalu.

Dituturkan oleh Bupati Lamongan Yuhronur Efendi ketahanan pangan merupakan salah satu potensi unggulan Lamongan. Karena sebelumnya Koto Soto sudah dinobatkan sebagai lumbung pangan nasional, dengan nilai produksi padi sebesar 1.211.821 ton.

"Kami telah menetapkan bahwa sektor pertanian menjadi potensi unggulan. Karena hasil yang diberikan cukup untuk menjamin ketahanan pangan dan menjamin kesejahteraan masyarakat Lamongan yang mayoritas berstatus petani," tutur Bupati yang akrab disapa Pak Yes saat menerima tim verifikasi lapangan, Senin (23/10) di ruang Command Center Pemkab Lt.3.

Dihadapan tim penilai lapangan, Pak Yes mengungkapkan bahwa produksi pertanian memiliki kontribusi besar akan nilai pertumbuhan ekonomi Lamongan. Berdasarkan data 32,84% bidang pertanian sebagai penyumbang Produk Domestik Regional Bruto (PDRB).

"Nilai pertumbuhan ekonomi Lamongan berada pada angka 5,56% di tahun 2022, yangmana salah satunya kontribusi dari sektor pertanian," ungkapnya.

Selanjutnya Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Lamongan Mohammad Wahyudi, menyampaikan bahwa untuk menjaga potensi ketahanan pangan di Kabupaten Lamongan telah dilakukan peningkatan kemandirian dan keberdayaan masyarakat dengan pembangunan afirmatif yang Pro-Growth, Pro-Job, Pro-Gender dan Pro-Poor, mendorong kemandirian dan peningkatan aktivitas ekonomi sektor unggulan, peningkatan kapasitas dan optimalisasi pemberdayaan petani, peternak dan nelayan serta kualitas kelembagaan kelompok, optimalisasi fasilitasi peningkatan nilai tambah produk pertanian, perikanan dan peternakan, optimalisasi fasilitasi pemasaran produk pertanian, perikanan dan peternakan, peningkatan sarana dan prasarana dalam rangka menekan biaya produksi, dan menggelorakan Gerakan Kawasan Rumah Pangan Lestari.

"Produktivitas padi di Lamongan tahun 2022 mencapai 1.211.822 ton, untuk jagung sebesar 558,666 ton, dan kedelai 11.875 ton. Kami juga memiliki 200 lumbung pangan yang tersebar di setiap wilayah. Untuk mempertahankan ketahanan pangan tentu ditunjang adanya inovasi, pembekalan petani, dan fasilitasi," jelas Wahyudi.

Antisipasi pengurangan lahan pertanian juga terus dilakukan bersama Dinas Perkim dan Cipta Karya hingga Bapeda Lamongan untuk penetapan lahan hijau. Karena pertumbuhan penduduk yang terus melaju akan berdampak pada pengurangan lahan pertanian.

Dalam penyampaian maksud dan tujuan Ketua tim penilai verifikasi Lamongan Teguh Sudarto menuturkan bahwa kedatangannya akan melihat secara laksanakan kondisi pertanian yang ada di Kabupaten Lamongan. Selain itu Teguh juga mengapresiasi adanya 200 lumbung pangan di Kabupaten Lamongan, terlebih mayoritas berasal dari swadaya masyarakat.

"Secara data administrasi Lamongan berhasil lolos di 10 besar. Namun untuk penetapan pengharagaan kita perlu lakukan verifikasi lapangan untuk mengetahui data real," tutur Teguh.

Posting Lainnya
Kabupaten Lamongan Mulai Laksanakan Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis
03 Februari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan sudah memulai melaksanakan salah satu program quick win dari Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, yakni Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG).Dituturkan oleh Kepala Dinas [......]
Bupati Yes Ajak PPDI Sukseskan Pembangunan Desa Dan Wujudkan Swasembada Pangan
30 Januari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi hadir menyaksikan pelantikan Dewan Pimpinan Daerah Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kabupaten Lamongan periode 2025-2030 oleh Ketua DPW PPDI Jawa Timur [......]
Pemkab Lamongan Salurkan Bantuan Untuk Wilayah Terdampak Luapan Bengawan Solo
24 Januari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi salurkan bantuan kepada masyarakat yang terdampak luapan Bengawan Solo, Kamis (23/1/2025) di tanggul Keluarahan Babat RT 3 RW 2 pagi ini.Bantuan [......]
Pemkab Lamongan Siapkan Arah Kebijakan Pembangunan Tahun 2026
23 Januari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan menyiapkan arah kebijakan pembangunan daerah melalui Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Lamongan tahun 2026, di Aula Gajah Mada, Lantai 7 Pemkab [......]
Pemkab Lamongan Bersama Fornasmala Bersinergi Membangun Desa
22 Januari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan gandeng forum nasional mahasiswa Lamongan (Fornasmala) untuk membangun desa. Hal tersebut dituturkan oleh Bupati Lamongan Yuhronur Efendi saat membuka kegiatan simposium Fornasmala, [......]
Dukung Swasembada Pangan, Pemkab Lamongan Targetkan 56 Hektar Lahan Jagung
21 Januari 2025
 Pemerintah Kabupaten Lamongan mentargetkan 56 hektar lahan untuk tanam jagung sebagai bentuk dukungan swasembada pangan program asta cita Presiden Prabowo ditahun 2025. Hal ini disampaikan [......]
Pohon Keben dan Lempeni Lengkapi Penghijauan Kagama
17 Januari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi melakukan penanaman pohon kembali di Kawasan Lapangan Gajah Mada (Kagama) pada Kamis (16/1/2025) Sore.Jenis pohon yang melengkapi penghijauan tersebut yakni pohon [......]
Destinasi Wisata Pantura Mendominasi Angka Kunjungan Wisatawan Tahun 2024
16 Januari 2025
Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Lamongan menyebutkan bahwa, destinasi wisata yang ada di wilayah pantura mendominasi angka kunjungan wisatawan tahun 2024. "Dari akumulasi data kunjungan [......]
Bupati Yes Optimis Kasus PMK di Lamongan Bisa Disembuhkan
15 Januari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi optimis kasus Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di Kabupaten Lamongan bisa disembuhkan. Hal tersebut diungkapkan saat melakukan vaksinasi PMK di kandang [......]
Bupati Lamongan Bersama 63 Perusahaan Raih Penghargaan K3
13 Januari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur  Efendi bersama 63 perusahaan di Lamongan mendapatkan penghargaan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) (penilaian tahun 2024), pada kegiatan apel bulan keselamatan dan [......]
Pencarian
LAPOR!

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN LAMONGAN

  • Jl. Basuki Rahmad No. 1, Kecamatan Lamongan, Kabupaten Lamongan 62214
  • diskominfo@lamongankab.go.id
  • (0322) 321168
  • +628113021708
© 2025 Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lamongan