Layanan Publik Lamongan Mulai Beroperasi

Berita 16 April 2024

Layanan Publik Lamongan Mulai Beroperasi


Memasuki hari pertama kerja usai libur panjang hari raya idul fitri 1445 H/ tahun 2024, seluruh layanan publik di Kabupaten Lamongan mulai beroperasi. 

Dikatakan Bupati Lamongan Yuhronur Efendi, saat laksanakan halal bihalal bersama di lingkungan pemerintahan Kabupaten Lamongan, meski diperbolehkan work from home (WFH) namun seluruh pelayanan sudah muai beroperasi hari ini, Selasa (16/4/2024).

“Kita memasuki hari kerja pertama di Kabupaten Lamongan, terima kasih semuanya sudah hadir dengan baik sebagai kesiap siagaan kita untuk melaksanakan seluruh pelayanan dan kesiapan disaat saat mendatang, meskipun hari ini diperbolehkan work from home, tapi di Lamongan sudah di mulai bekerja hari ini,” tutur Pak Yes sapaan Bupati Lamongan, di Depan Gedung Pemda Lamongan.

Selain itu, usai menuaikan ibadah puasa sebulan penuh, Pak Yes berharap amalan-amalan yang telah dilaksanakan di bulan ramadan dapat menjadi spirit untuk optimalisasi kinerja.

“Seluruh amalan ibadah di bulan ramadan, kita jadikan spirit motivasi semakin meningkatkan kinerja yang optimal, berorintasi pada pelayanan masyarakat,” imbuh Pak Yes

Andini Sinta Cahya Dewi salah satu warga Lamongan yang melakukan kepengurusan adminduk mengaku senang dengan pelayanan yang diberikan Pemkab Lamongan. 

“Responan pelayananya baik, semuanya lancar tadi diarahkan dari bawah untuk kesini (layanan adminduk di Lantai 2 MPP),” ujarnya. 

Siswi yang duduk di bangku SMA ini menilai, seluruh pelayananya berjalan dengan tertib dan cepat. “Pelayanannya cepat sebenarnya kak, tapi karena saya sempat salah tidak langsung ke sini (MPP) tapi ke Dukcapil dulu jadinya memakan maktu, ini KTPnya juga bisa diambil tanggal 18, dua hari lagi ” ucapnya. 

Sementara itu, seluruh pelayanan Mall Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Lamongan kembali beroperasi dengan jam pelayanan normal pukul 08.00-15.00 WIB. 

Dimomen idul fitri ini, Bupati Lamongan Yuhronur Efendi juga memanfatkannya untuk bersilaturahmi dengan seluruh pegawai Bank Daerah Lamongan (BDL) serta seluruh guru di bawah naungan Dinas Pendidikan Kabupaten Lamongan.

Posting Lainnya
Komisi Irigasi Lamongan Dikukuhkan, Siap Dukung Eksistensi Pertanian
24 April 2025
 Komisi irigasi Kabupaten Lamongan periode tahun 2025-2027 resmi dikukuhkan oleh Bupati Lamongan Yuhronur Efendi, Kamis (24/4) di Aula Gadjah Mada Pemkab Lt. 7 siang ini.Dituturkan [......]
Ketua TP PKK Kabupaten Lamongan Dikukuhkan
23 April 2025
Pak Yes : PKK Adalah Mitra PemerintahBupati Lamongan Yuhronur Efendi mengukuhkan Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Lamongan Anis Kartika Yuhronur Efendi [......]
Tanam Padi Serentak, Pak Yes Pastikan Ketersediaan Pupuk Aman
23 April 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi melaksanakan gerakan tanam padi serentak bersama 14 provinsi, guna mensukseskan gerakan swasembada pangan, di Desa Tambakrigadung, Kecamatan Tikung, Lamongan, Rabu (23/4/2025).“Hari [......]
Mendikdasmen Tinjau Program MBG di Lamongan
23 April 2025
Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Abdul Mu'ti, meninjau secara langsung pelaksanaan program Presiden Prabowo Subianto makan bergizi gratis (MBG) di SMAN 1 Lamongan, Rabu [......]
Inovasi Program Cepak Diapresiasi Tim Verifikator KLA
22 April 2025
Inovasi program Pemerintah Kabupaten Lamongan yakni cegah perkawinan anak (Cepak) mendapatkan apresiasi dari Tim Verifikator Kabupaten/Kota Layak Anak (KLA) saat verifikasi lapangan hybrid Kabupaten/Kota Layak [......]
Hari Kartini Momentum Realisasikan Kesetaraan Gender Untuk Tingkatkan Kinerja
21 April 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan gelar apel untuk peringati Hari Kartini 2025, Senin (21/4) di halaman Pemkab Lamongan pagi ini.Dituturkan Sekretaris Daerah Kabupaten Lamongan Nalikan, momen kartini [......]
Akuntabel, Lamongan Raih WTP Sembilan Kali berturut-turut
21 April 2025
Terima laporan hasil pemeriksaan (LHP), Pemerintah Kabupaten Lamongan raih opini wajar tanpa pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI perwakilan Jawa Timur atas pemeriksaan [......]
Pak Yes Ajak Pangdam V Brawijaya Eksplore Wilayah Pantura Dengan Vespa
20 April 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi bersama Pangdam V Brawijaya Rudy Saladin, serta rombongan lainnya eksplor wilayah pantura menggunakan vespa, Sabtu (19/4/2025) di halaman Masjid Namira sebagai [......]
Buka Manasik Haji, Pak Yes Berpesan Kesiapan Mental dan Fisik
18 April 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi membuka Bimbingan Manasik Haji Massal jamaah Kabupaten Lamongan 1466 H/ tahun 2025, di Masjid Namira, Jumat (18/4/025).Orang yang akrab disapa Pak [......]
Serahkan SK Direktur, Pak Yes Minta Dedy Bawa BDL Sustainable
17 April 2025
 Bupati Lamongan Yuhronur Efendi serahkan surat keputusan (SK) Bupati Lamongan kepada Dedy Rachmadi Wibowo sebagai Direktur Operasional dan Bisnis PT. Bank Perekonomian Rakyat Bank Daerah [......]
Pencarian
LAPOR!

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN LAMONGAN

  • Jl. Basuki Rahmad No. 1, Kecamatan Lamongan, Kabupaten Lamongan 62214
  • diskominfo@lamongankab.go.id
  • (0322) 321168
  • +628113021708
© 2025 Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lamongan