Optimis Turunkan Angka Pengangguran, Pemkab Lamongan Hadir Berikan Bekal Pelatihan

Berita 15 Juni 2022

Optimis Turunkan Angka Pengangguran, Pemkab Lamongan Hadir Berikan Bekal Pelatihan


Lamongan berhasil mengerem angka pengangguran, utamanya saat pandemi menjangkiti. Tahun 2021 Lamongan mampu menurunkan angka pengangguran sebesar 0.24%.  Capaian tersebut dijadikan cambuk semangat oleh Pemkab Lamongan untuk terus berantas pengangguran. Rabu, (15/6) Pemkab Lamongan melalui Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Lamongan dan Dinas Tenaga Kerja Sidoarjo membuka pelatihan berbasis kompetensi program pendidikan dan pelatihan vokasi Kementerian Ketenagakerjaan RI serta kegiatan pelatihan berdasarkan unit kompetensi di balai latihan kerja (BLK) Kantor Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Lamongan. 

Pelatihan yang perdana dilaksanakan setelah 2 tahun terhambat akibat adanya pandemi ini juga dijadikan ajang untuk mengembangkan skill dan meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Kabupaten Lamongan.

”Pemerintah Kabupaten Lamongan berusaha memberikan bekal kepada saudara-saudara sekalian, supaya memiliki bekal skill ketempilan dan pengetahuan yang kompeten untuk dapat diterapkan didalam mencari pekerjaan atau bahkan membuka usaha sendiri,” tutur Bupati Lamongan Yuhronur Efendi atau yang kerap disapa Pak Yes yang berkesempatan hadir untuk membuka kegiatan pelatihan.

Lebih lanjut Pak Yes mengungkapkan bahwasanya dengan adanya kegiatan latihan seperti ini akan membantu untuk menurunkan angka pengangguran di Kabupaten Lamongan.

“Lamongan memang luar biasa, saat masa pandemi 2021 lalu masih mampu menurunkan angka pengangguran dengan angka 0.24% . Artinya dengan adanya pelatihan ini akan semakin membantu kami untuk menurunkan angka pengangguran, karena masyarakat sudah memiliki bekal untuk bekerja atau membuka usaha dengan skill yang sudah diajarkan,” ungkapnya.

Melihat antusias 64 peserta yang berasal dari Kabupaten Lamongan dan masyarakat penghasil tembakau wilayah selatan membuat Pak Yes gigih untuk terus mengadakan pelatihan yang serupa.

“Peserta yang hadir benar-benar antusias, karena mereka semua menaruh harapan besar pada pelatihan ini. Kita akan terus mengadakan pelatihan seperti ini ntuk mewujudka cita-cita masyarakat untuk menjadi pekerja yang hebat untuk Lamongan,” tegas Pak Yes.

Harapan juga disematkan Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Lamongan Agus Cahyono terkait kelanjutan untuk implementasi skill yang telah didapat agar digunakan sebaik-baiknya.

“Harapan kami setelah membuka pelatihan ada proses berkelanjutan seperti magang di perusahan yang ada di Lamongan yang tentunya hal tersebut  pasti akan bermanfaat,” harap Agus.

Pelatihan dilaksanakan dalam 4 (empat) angkatan dengan 4 kejuruan, antara lain pelatihan prossesing makanan yang akan dilaksanakan 18 hari, pelatihan teknik las listrik dilakukan selama 28 hari. Sedangkan untuk pelatihan berdasarkan unit kompetensi meliputi pelatihan menjahit yang akan dilakukan selama 24 hari dan pelatihan tata rias selama 18 hari.

Posting Lainnya
Komisi Irigasi Lamongan Dikukuhkan, Siap Dukung Eksistensi Pertanian
24 April 2025
 Komisi irigasi Kabupaten Lamongan periode tahun 2025-2027 resmi dikukuhkan oleh Bupati Lamongan Yuhronur Efendi, Kamis (24/4) di Aula Gadjah Mada Pemkab Lt. 7 siang ini.Dituturkan [......]
Ketua TP PKK Kabupaten Lamongan Dikukuhkan
23 April 2025
Pak Yes : PKK Adalah Mitra PemerintahBupati Lamongan Yuhronur Efendi mengukuhkan Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Lamongan Anis Kartika Yuhronur Efendi [......]
Tanam Padi Serentak, Pak Yes Pastikan Ketersediaan Pupuk Aman
23 April 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi melaksanakan gerakan tanam padi serentak bersama 14 provinsi, guna mensukseskan gerakan swasembada pangan, di Desa Tambakrigadung, Kecamatan Tikung, Lamongan, Rabu (23/4/2025).“Hari [......]
Mendikdasmen Tinjau Program MBG di Lamongan
23 April 2025
Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Abdul Mu'ti, meninjau secara langsung pelaksanaan program Presiden Prabowo Subianto makan bergizi gratis (MBG) di SMAN 1 Lamongan, Rabu [......]
Inovasi Program Cepak Diapresiasi Tim Verifikator KLA
22 April 2025
Inovasi program Pemerintah Kabupaten Lamongan yakni cegah perkawinan anak (Cepak) mendapatkan apresiasi dari Tim Verifikator Kabupaten/Kota Layak Anak (KLA) saat verifikasi lapangan hybrid Kabupaten/Kota Layak [......]
Hari Kartini Momentum Realisasikan Kesetaraan Gender Untuk Tingkatkan Kinerja
21 April 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan gelar apel untuk peringati Hari Kartini 2025, Senin (21/4) di halaman Pemkab Lamongan pagi ini.Dituturkan Sekretaris Daerah Kabupaten Lamongan Nalikan, momen kartini [......]
Akuntabel, Lamongan Raih WTP Sembilan Kali berturut-turut
21 April 2025
Terima laporan hasil pemeriksaan (LHP), Pemerintah Kabupaten Lamongan raih opini wajar tanpa pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI perwakilan Jawa Timur atas pemeriksaan [......]
Pak Yes Ajak Pangdam V Brawijaya Eksplore Wilayah Pantura Dengan Vespa
20 April 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi bersama Pangdam V Brawijaya Rudy Saladin, serta rombongan lainnya eksplor wilayah pantura menggunakan vespa, Sabtu (19/4/2025) di halaman Masjid Namira sebagai [......]
Buka Manasik Haji, Pak Yes Berpesan Kesiapan Mental dan Fisik
18 April 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi membuka Bimbingan Manasik Haji Massal jamaah Kabupaten Lamongan 1466 H/ tahun 2025, di Masjid Namira, Jumat (18/4/025).Orang yang akrab disapa Pak [......]
Serahkan SK Direktur, Pak Yes Minta Dedy Bawa BDL Sustainable
17 April 2025
 Bupati Lamongan Yuhronur Efendi serahkan surat keputusan (SK) Bupati Lamongan kepada Dedy Rachmadi Wibowo sebagai Direktur Operasional dan Bisnis PT. Bank Perekonomian Rakyat Bank Daerah [......]
Pencarian
LAPOR!

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN LAMONGAN

  • Jl. Basuki Rahmad No. 1, Kecamatan Lamongan, Kabupaten Lamongan 62214
  • diskominfo@lamongankab.go.id
  • (0322) 321168
  • +628113021708
© 2025 Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lamongan